Sunday, August 19, 2018

Event 20th Annyversary SSC Sukoharjo Scooter Club di Waduk Mulur

Event 20th Anniversary SSC Sukoharjo Scooter Club 2019

Setelah sukses dengan acara sebelumnya di tahun 2013 kini Sukoharjo Scooter Club SSC akan kembali menggelar perayaan SSC yang ke 20 di lapangan Pringgondani Mulur atau lebih dikenal dengan Wisata Alam Waduk Mulur. Event 20th Annyversary SSC Sukoharjo Scooter Club ini dalam rangka untuk memberikan hiburan kepada masyarakat luas khususnya para pecinta mesin kanan. Menurut informasi yang telah kami terima acara bakal di gelar pada 16-17 Februari 2019 di Lapangan Pringgondani Mulur, Bendosari, Sukoharjo alias Wisata Alam Waduk Mulur.


Untuk kesekian kalinya Waduk Mulur menjadi ajang bertemunya para pecinta otomotif setelah kemarin baru saja digelar acara komunitas CB makan tahun depan akan digelar gathering bersama komunitas pecinta scooter. Acara ini bisa dikatakan sebagai event Nasional karena akan dihadiri oleh para pecinta scooter dari berbagai penjuru daerah di Indonesia seperti dari pulau Jawa, Bali, Kalimantan dan Sumatera. Adalah kebanggaan tersendiri sebagai warga Mulur jika kehadiran para pecinta scooter ini bisa hadir, mengikuti dan menyaksikan gelaran Event 20th Annyversary SScC Sukoharjo Scooter Club di tahun 2019 nanti.


Untuk mencapai lokasi sangatlah mudah. Dari kota Kabupaten Sukoharjo cukup berjalan lurus ke arah timur sepanjang 4km dan anda bertemu bundaran Polsek Bendosari, berikutnya ambil jalur ke kanan dan lurus ikuti jalan tersebut hingga bertemu dengan Lapangan Pringgodani Mulur atau Wisata Alam Waduk Mulur.
Sepanjang jalan menuju ke Waduk Mulur anda tidak perlu takut dengan akomodasi, siapkan saja uang secukupnya untuk makan di warung sepanjang jalan menuju ke Waduk Mulur. Rata-rata harga per porsi makanan cukup dengan uang 15rb anda sudah makan dan minum puas kecuali untuk menu mewah seperti Sate Kambing anda  harus siap 30rb per orang untuk seporsi sate kambing dan minumannya.

Baca juga Tempat Wisata di Sukoharjo

Kampung Hijau Cangkringsari Mulur
Nah persiapkan diri anda para pecinta scooter Nusantara dan jadwalkan agenda anda untuk mengikuti Event 20th Anniversary SSC Sukoharjo Scooter Club 2019 di Waduk Mulur. Jangan lupa juga ajak kawan anda semua dan sebarkan informasi ini. Semoga info ini membantu teman-teman sekalian para pecinta mesin kanan. Salam Satu Aspal.

No comments:

Post a Comment