Thursday, October 25, 2018

Embung Tadah Hujan di Sukoharjo

Embung Banaran Nguter

Istilah embung pastinya tidak asing bagi kita terlebih para petani yang memang membutuhkan embung sebagai cadangan air ketika musim kemarau tiba. Di wilayah Sukoharjo pun terdapat beberapa embung yang berfungsi sebagai cadangan pengairan sawah para petani dimana memang sebagian wilayah Sukoharjo memang berfungsi sebagai lahan pertanian. Embung memiliki manfaat lain yaitu sebagai salah satu peningkatan gizi dengan memberikan bibit ikan pada embung tersebut dan bisa dipanen ketika air dalam embung mulai surut.
Salah satu embung (waduk kecil) yang terkenal adalah Embung Gentan Bulu yang dikenal pula sebagai embung Bangseng (nama dusunnya Bangseng). Embung yang terletak diatas pegunungan seribu ini mendapatkan aliran dari salah satu sumber mata air alami yang memang berada diatas embung ini tepatnya di Obyek Wisata Batu Seribu Bulu. Pada puncak musim kemarau seperti saat ini air embung Bangseng masih ada dan tidak habis dikarenakan suply air dari mata air alami masih mengalir.
Baca juga: Grojogan Pleret Weru
Embung Bangseng Gentan Bulu

Embung selanjutnya adalah Embung Banaran di Desa Serut Nguter yang dibuat sebagai salah satu cadangan pengairan. Embung Banaran belum banyak dikenal, selain memang lokasinya yang tergolong pelosok dan jauh dari jalan raya, ukuran embung inipun sedikit lebih kecil daripada kebanyakan embung yang ada. Embung Banaran sendiripun juga dimanfaatkan sebagai sarana memelihara ikan dan sebagai pemancingan umum sehingga gizi masyarakat akan kebutuhan protein hewani bisa tercukupi.
Jogging Track di Embung Banaran 

Embung Serut Nguter

Embung Juron Nguter merupakan embung yang baru saja selesai dibuat oleh pemerintah sebagai cadangan air di musim kemarau. Embung yang tereletak di timur desa Juron Nguter ini tidak jauh dari Embung Banaran namun luasnya dua kali dari Embung Banaran. Tahun ini mungkin akan segera diresmikan karena sudah 1 tahun pengerjaan Embung Juron ini.
Embung Jagan juga dibuat dalam waktu dekat ini dan sudah terisi air walaupun masih butuh penataan lagi agar terlihat lebih indah. Embung Jagan nantinya juga akan menjadi salah satu obyek wisata lokal khususnya untuk masyarakat desa Jagan kecamatan Bendosari Sukoharjo
Baca juga mengenai Desa Wisata Perantauan dan Kuliner Juron Nguter
Nah demikian tadi beberapa embung yang berada di wilayah Sukoharjo semoga bisa menambah wawasan kita terhadap aset di wilayah Sukoharjo yang wajib kita jaga bersama selain juga memanfaatkan untuk kepentingan bersama.

No comments:

Post a Comment