Saturday, August 20, 2022

Semarak Kemerdekaan Desa Wisata Juron 2022

Dalam rangka menyambut HUT RI ke 77 tahun 2022 Pemerintah Desa dan BUMDes Juron kecamatan Nguter Sukoharjo menggelar Festival dengan tema Semarak Kemerdekaan Desa Juron yang dipusatkan di obyek wisata Sendang Semurup Juron Nguter Sukoharjo. Salah satu lomba yang menjadi pusat perhatian adalah lomba Mural tingkat nasional yang mana di ikuti oleh para seniman lukis mural dari berbagai kota seperti Jakarta, Jogjakarta, Surabaya dan Solo. Lomba Mural dengan tema kekayaan kuliner Jawa Tengah ini memperebutkan hadiah jutaan rupiah.
 Selain lomba Mural tingkat Nasional juga diadakan lomba kambing necis, lomba antar ibu ibu RT se Desa Juron, dan juga lomba layang layang bagi anak anak. Acara yang dimulai pukul 8 pagi juga dihadiri oleh rektor ISI Solo, Muspika kecamatan Nguter serta jajaran pamong dari desa Juron Nguter. Acara berlangsung meriah dan semarak dengan hadirnya segala lapisan masyarakat di sekitar wilayah desa Juron.

Dalam rangka mempromosikan potensi desa Juron sebagai Desa Wisata berbasis budaya dan seni diharapkan acara seperti ini akan diagendakan setiap tahun, begitu ungkap Bapak Giyatno selaku salah satu sesepuh Desa Juron yang menanggapi positif acara seperti ini untuk menunjang pembangunan desa Juron di masa selanjutnya.
Sendang Semurup Juron yang nantinya akan menjadi sentral kegiatan di desa Juron diharapkan mampu menarik wisatawan dan menjadi ikon wisata di wilayah Solo Raya nantinya. 
Kegiatan kegiatan positif berbasis budaya dan seni seperti inipun diharapkan mampu menggugah semangat anak muda untuk berkreasi, seperti ikut sertanya seorang putri daerah yang masih Sekolah Dasar dan satu satu peserta yang masih dalam kategori anak anak. Semangat berkarya seperti ini wajib kita apreasikan bersama agar mampu menjadi bibit unggul nanti di masa depan khususnya di bidang seni lukis.
Acara yang berlangsung sehari penuh ini pun menjadi daya tarik bagi wisatawan lokal untuk menikmati suasana di Sendang Semurup.

No comments:

Post a Comment