Friday, November 9, 2018

Gendang NOLES AI Produk Asli Sukoharjo Yang Mendunia

Kendang Ukir 3D Noles Ai harga 2,5jt

Salah satu instrumen alat musik tradisonal yang sudah banyak dikenal adalah alat musik gendang. Alat musik dengan suara yang bikin kita bisa berjoget dan menari ini memang sangat dikenal sebagai salah satu intrumen dalam musik gamelan ataupun sebagai pengiring tari Jaipongan. Adalah salah satu pengrajin Gendang asal dukuh Kepuh Sumber Agung Desa Kunden Kecamatan Bulu Kabupaten Sukoharjo dengan merk NOLES AI Gendang yang membuat instrumen tabuh ini dengan cara home industri alias dengan pengerjaan secara Hand Made. Dengan bahan dasar kayu Nangka untuk kualitas suara tabuhan yang pas dan enak di dengar di kuping serta standart kualitas panggung.
Selain memproduksi gendang alat musik tradisional produk NOLES AI juga mengerjakan pembuatan instrumen tabuh lain seperti ketipung yang biasa digunakan sebagai pengiring pentas dangdut ataupun campursari.

Bahan Dasar Kayu Nangka menjaga kualitas suara gendang selalu prima

Hasil karya dari Noles Ai inipun sduah banyak dijual ke seluruh wilayah Indonesia sebut saja seperti Jogja, Cirebon, Kalimantan, Lombok bahkan luar negeri seperti Malaysia, Taiwan,dan Jepang. Salah satu pemain kendang yang mendapatkan julukan Ratu Kendang yaitu Motik Nida pun pernah memesan produk Noles Ai dan menggunakan produk kendang asli Sukoharjo ini.

Siap manggung


Ketipung/Kendang Untuk Musik Dangdut
Baca juga Sentra Gitar Dusun Kembangan
Dengan banderol harga mulai dari 800 ribuan hingga jutaan rupiah sesuai dengan tingkat kerumitan serta kualitas Kendang home industri ini melayani berbagai macam pesanan alat kendang baik yang polosan ataupun dengan motif ukur 3 Dimensi. Untuk pemesanan langsung silahkan saja kontak ke sang empunya Kendang Noles Ai dengan nomor HP 085642925818 dan WA 085702634319 atau hubungi lewat facebook akun Noles Ai, mohon berhati-hati dengan akun Nolles Ai (dobel L) yang merupakan akun palsu dan diduga untuk melakukan penipuan. Untuk lebih aman hanya nomor berikut yang merupakan akun asli produsen kendang Noles Ai Bulu HP 085642925818 dan WA 085702634319

Akun Palsu Nolles Ai (dobel L)

 Selain produksi di tempat ini juga menerima reparasi untuk perbaikan segala macam alat tabuh mulai dari gendang, ketipung, jimbe dan yang lainnya. Secara kualitas sudah tidak diragukan lagi kemampuan Gendang NOLES AI Produk Asli Sukoharjo yang sudah menembus pasar musik Dunia ini.

Model Ketipung NOLES AI Gendang

Produk lain yang juga ditawarkan dari bengkel Kendang NOLES AI lainnya adalah kursi dari bahan drum. Produk daur ulang ini menjadi bernilai seni dan tampak elegan sebagai salah satu perabot rumah tangga anda dengan harga yang ditawarkan mulai dari 350 ribuan.


Kursi Daur Ulang dari Bahan DRUM
Baca juga Sentra Gamelan Wirun Sukoharjo
Nah jika anda tertarik bisa menghubungi nomor kontak diatas atau langsung meluncur ke Pabrik NOLES AI Gendang di dukuh Kepuh Sumber Agung desa Kunden kecamatan Bulu kabupaten Sukoharjo Jawa Tengah Indonesia atau bisa check lewat Google Maps NOLES AI Gendang.

No comments:

Post a Comment